Pemetaan Strategis Kerja Sama Bilateral Indonesia - Kroasia Melalui Metode Analisis SWOT
Keywords:
Kerja sama bilateral, Indonesia, Kroasia, SWOTAbstract
Pelaksanaan kerja sama bilateral Indonesia – Kroasia mencerminkan kebijakan diplomatik dalam menjangkau kawasan strategis di luar mitra konvensional. Meski kerja sama telah berlangsung lama dan terus mengalami penguatan, kedua negara bukanlah mitra prioritas diikuti dengan kelemahan dan ancaman kerja sama. Untuk itu, pemetaan strategis SWOT dilakukan guna mengidentifikasi kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman dalam kerja sama bilateral Indonesia – Kroasia. Penelitian ini menggunakan konsep kerja sama internasional serta metode analisis SWOT. Pendekatan kualitatif deskriptif digunakan untuk mengeksplorasi fenomena penelitian ini. Data diperoleh melalui wawancara serta studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan kerja sama berkembang menuju hubungan yang lebih konkret meski didominasi Indonesia dan belum merata. Analisis SWOT menemukan faktor kekuatan pada dimensi ekonomi dan sosial budaya seperti perkembangan volume perdagangan, pariwisata, peluang pekerja migran Indonesia, kemiripan budaya, dan kolaborasi sektor pendidikan. Sementara kelemahan mencakup jarak, biaya logistik, kurangnya perluasan pasar, serta rendahnya intensitas politik. Faktor peluang hadir melalui keanggotaan Kroasia di Uni Eropa, stabilitas politik, pendanaan investasi, dan kemudahan mobilitas masyarakat melalui skema area Schengen. Ancaman meliputi regulasi perdagangan yang diatur Uni Eropa, dinamika kawasan, serta kesenjangan masyarakat Eropa dengan Asia. Pemetaan strategis menegaskan pentingnya strategi adaptif dan berkelanjutan untuk mengoptimalkan kekuatan dan peluang kerja sama Indonesia dengan Kroasia.